Anodyne adalah game platform, aksi, dan petualangan dengan gameplay dan estetika yang mirip dengan saga Zelda. Di sini, kamu main sebagai pria muda yang menjelajahi area abstrak 160x160 piksel yang merangsang pikiran manusia.
Dalam area ini, kamu harus melawan banyak musuh (termasuk bos), menyelesaikan teka-teki, atau mengatasi rintangan. Caranya, kamu harus mengandalkan kemampuanmu sendiri dan kejutan lain yang akan kamu temukan di sepanjang petualangan.
Pada level artistik, Anodyne adalah game bagus. Seperti yang sudah disebutkan di atas, grafiknya mengingatkan kita akan Zelda: A Link to the Past (walaupun sebenarnya mirip dengan hampir semua game Super Nintendo). Lagu temanya sangat menarik dan cukup dikenal.
Anodyne adalah game petualangan menarik yang asyik dan memiliki gameplay adiktif, tetapi mengusung cerita penuh detail tersembunyi yang bisa dicari oleh pemain yang punya rasa penasaran tinggi.
Komentar
Belum ada opini mengenai Anodyne. Jadilah yang pertama! Komentar